Liputan Acara Akhirussanah SMA MUJAHIDIN Surabaya Tahun Pelajaran 2023-2024
27/05/2024

Liputan Acara Akhirussanah SMA MUJAHIDIN Surabaya Tahun Pelajaran 2023-2024

Surabaya, 26 Mei 2024 – SMA Mujahidin Surabaya menggelar acara akhirussanah bagi para siswanya pada hari ini Ahad, 26 Mei 2024. Acara yang berlangsung di Hotel Arcadia Surabaya ini diawali dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an dan sambutan dari berbagai pihak, Kepala SMA Mujahidin, perwakilan wali murid kelas XII termasuk Ketua Yayasan Masjid Mujahidin.

Sambutan Ketua Yayasan Masjid Mujahidin

Acara kemudian dilanjutkan dengan penyerahan penghargaan kepada siswa berprestasi, baik akademik maupun non-akademik.

Puncak acara adalah pengalungan medali dan pemberian ijazah kepada seluruh siswa kelas XII. Suasana haru dan bahagia menyelimuti seluruh ruangan saat para siswa menerima ijazah mereka.

Acara akhirussanah SMA Mujahidin Surabaya ini merupakan momen penting bagi para siswa, karena menandakan akhir dari masa belajar mereka di SMA Muja dan awal dari babak baru dalam kehidupan mereka.

Acara akhirussanah SMA Mujahidin Surabaya merupakan momen penting bagi para siswa dan sekolah. Acara ini berlangsung dengan meriah dan penuh makna.

Pesan:

Semoga para lulusan SMA Mujahidin Surabaya dapat meraih kesuksesan di masa depan untuk agama, bangsa dan negara. –CA

Mungkin anda juga suka . . .

0 Comments

Submit a Comment